Kini Mereka Tahu

Kini Mereka Tahu

Oleh: Dimas & Sebastian/9 & 34/XII IPS 1

Judul Lagu: Kini Mereka Tahu

Penyanyi: Berndaya

Album: Sialnya, Hidup Harus Tetap Berjalan

Rilis: 2024 

Genre: Indonesian Pop

Penulis Lagu: Berndaya Ribka

Produser: Petra Sihombing 

Durasi: 4:45 menit

Label: Juni Records

Kini Mereka Tahu, sebuah single yang digadang-gadang menjadi lagu pembuka yang mengawali album baru Bernadya yang dirilis pada 7 Mei 2024 lalu. Lagu ini mengisahkan tentang seseorang yang sedang terpuruk dalam sebuah hubungan. Ia sering membagikan hal-hal positif tentang pasangannya, meski itu berbeda dengan kejadian yang sebenarnya

Bernadya memiliki sebuah kekhasan saat membuat lagu yang selalu berhasil menyentuh pengalaman dan perasaan pendengar dengan segudang kisahnya yang menunggu untuk dimusikalisasikan, dilengkapi dengan suaranya yang lembut dan merdu. Lirik “Kini Mereka Tahu” juga sangat mudah dinikmati karena merupakan pengalaman yang sering dialami pendengar. Bahkan mungkin kita pernah memikirkan kalimat tersebut saat sedang galau. “Dari dulu kulebih-lebihkan semua, padahal yang kau lakukan tak seberapa. Agar seisi dunia tahu dan anggapku paling beruntung milikimu,” bunyi lirik di awal lagu. Dengan alunan musik yang tenang, lagu ini sangat cocok didengarkan bagi yang sedang merasa ramai dalam pikiran, tetapi sepi di sekitar.

Tetapi, kekurangan lagu-lagu yang selalu menceritakan pilu hati percintaan adalah belum tentu cocok bagi seluruh pendengar. Ambiensnya yang terlalu sedih membuat lagu kurang digemari kalangan umum dan hanya cocok diputar saat sedang mengalami perasaan sedih itu saja. 

Secara keseluruhan, Kini Mereka Tahu merupakan karya yang kaya akan makna dan musikalitas yang khas. Suara Bernadya membawa pendengar menuju petualangan kisah patah hati yang mengharukan seperti kita sendiri yang mengalami. Namun, ini juga menjadi kekurangan lagunya karena seringkali membawa tema melankolis yang belum cocok di selera seluruh pendengar.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *